MU Lirik Erik Ten Hag jadi Manager

Dianggap sukses menukangi Ajax Amsterdam, Erik Ten Hag dikabarkan menjadi kandidat kuat sebagai manajer Manchester United. (MU)

MU Lirik Erik Ten Hag jadi Manager

Pelatih Ajax Amsterdam, Erik Ten Hag

Wowsiap.com - Dianggap sukses menukangi Ajax Amsterdam, Erik Ten Hag dikabarkan menjadi kandidat kuat sebagai manajer Manchester United.
(MU).

Hal itu disampaikan pakar transfer Eropa, Fabrizio Romano.Diketahui, Manchester United dilaporkan mencari sosok menggantikan Ralf Rangnick yang kini sebagai manajer MU.

Saat ini ada dua calon manajer kuat MU. Mereka adalah Mauricio Pochettino dan Erik Ten Hag.

Romano menyebut  perburuan manajer  MU mulai berubah arah. Erik Ten Hag dilaporkan menjadi terdepan dalam perburuan.

Menurut Romano, penyebab mengapa Ten Hag menjadi kandidat kuat manajer baru MU, karena prestasi Ajax Amsterdam musim ini.

Ten Hag sukses membuat Ajax tampil impresif di Liga Belanda.  Ajax akan menajdi juara Eredivisie dengan dua poin lagi dengan sisa sembilan laga tersisa.

Alasan yang lain mengapa Ten Hag menjadi kandidat terkuat, karena Pochettino saat ini sulit untuk diraih.

Sebab PSG tidak akan melepasnya. di musim panas nanti.

 

Ajax Amsterdam Erik Ten Hag Manchester United MU manajer Manchester United pakar transfer Eropa Fabrizio Romano Mauricio Pochettino musim panas Eredivisie