Giliran Ferdy Sambo Diperiksa Hari Ini Terkait Kasus Tewasnya Brigadir J

Ferdy Sambo dijadwalkan diperiksa hari ini, Kamis (4/8/2022), pukul 10.00 WIB

Giliran Ferdy Sambo Diperiksa Hari Ini Terkait Kasus Tewasnya Brigadir J

Kadiv Propam Polri nonaktif Irjen Pol Ferdy Sambo (Foto: ist)

Wowsiap.com - Setelah Bharada E ditetapkan sebagai tersangka pembunuhan terhadap Brigadir J, kini giliran Kadiv Propam Polri nonaktif Irjen Pol Ferdy Sambo yang akan di periksa Tim khusus bentukan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

Sambo dijadwalkan diperiksa hari ini, Kamis (4/8/2022), pukul 10.00 WIB.

"Dijadwalkan pukul 10.00 WIB," kata Direktur Tindak Pidana Umum (Dirtipidum) Bareskrim Polri Brigjen Pol Andi Rian di Bareskrim Polri, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Diberitakan sebelumnya, Brigadir J tewas ditembak oleh Bharada E di rumah dinas Ferdy Sambo pada Jumat (8/7/2022) sekitar pukul 17.00 WIB. Brigadir J merupakan sopir istri, Ferdy Sambo. Sedangkan, Bharada E merupakan ajudan Ferdy Sambo.

Tiga hari setelah kejadian, Karopenmas Divisi Humas Mabes Polri Brigjen Pol Ahmad Ramadhan menyebut Bharada E menembak Brigadir J karena diduga melecehkan istri Ferdy Sambo.

Saat ini, Bharada E telah ditahan di Rutan Bareskrim Polri. Adapun, pasal yang dipersangkakan yakni Pasal 338 KUHP tentang Pembunuhan, Juncto Pasal 55 dan 56 KUHP.

Ferdy Sambo Diperiksa Kapolri Brigadir j Bharada E Pembunuhan Mabes Polri