Puan Dinilai Bisa Lanjutkan Program Jokowi

Kepemimpinan mendatang harus memiliki komitmen untuk dapat melanjutkan dan menuntaskan program-program kerja dari Pemerintahan Joko Widodo.

Puan Dinilai Bisa Lanjutkan Program Jokowi

Pakar komunikasi politik Universitas Pelita Harapan Emrus Sihombing. (Andri)

Wowsiap.com - Kepemimpinan mendatang harus memiliki komitmen untuk dapat melanjutkan dan menuntaskan program-program kerja dari Pemerintahan Joko Widodo. Diantaranya, penyelesaian pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, pembangunan infrastruktur jalan tol, bendungan maupun bandara.

“Apakah Ketua DPR RI Puan Maharani bisa melanjutkan itu? Bisa. Hanya dia yang bisa meneruskan cita-cita dan merawat program pembangunan yang sudah dilakukan Pak Jokowi,” kata pakar komunikasi politik Universitas Pelita Harapan Emrus Sihombing di Jakarta, Minggu (22/5).

Menurutnya, sejumlah program pembangunan tersebut akan memberikan dampak bagi pertumbuhan ekonomi bangsa kedepannya. Dimana Puan adalah sosok paling tepat untuk melanjutkan dan menuntaskan program kerja pemerintahan Jokowi.

“Baik Pak Jokowi maupun Puan berasal dari partai politik yang sama yakni PDI Perjuangan. Sehingga, sebagai kader partai sudah tentu memiliki keyakinan ideologi yang sama,” ujarnya

Dia juga menganalogikan, bila dari satu rumah akan lebih homogen dibandingkan berasal dari beda rumah. Bahkan dia menganggap, dibandingkan nama-nama bakal calon presiden yang beredar di ruang publik hari ini, sosok Puan-lah yang dinilai mampu.

“Saya berpendapat, satu-satunya yang bisa melanjutkan pembangunan dan merawat pembangunan yang dilakukan Pak Jokowi hanya Puan. Ini bila dibandingkan dengan calon-calon lain yang tidak memilki homogenitas,” tandasnya.

Jokowi Puan program pembangunan kader