KKP Tangkap Dua Kapal Ikan Asing Berbendera Malaysia, Selamatkan Potensi Kerugian Rp19,9 Miliar
Alasan Utama Visa Ke Luar Negeri Di Tolak (pixabay)

Wowsiap.com - Agar visa perjalanan ke luar negeri tidak ditolak, masukan data sesuai permintaan dan jangan memasukkan dokumen palsu.

Syarat visa di setiap negara memang berbeda-beda. Namun, syarat visa untuk berbagai negara kurang lebih nya sama, seperti bukti booking pesawat, akomodasi, bukti rekening keuangan, surat dari kantor atau sekolah, surat pernyataan kantor, surat undangan dan lain sebagiannya. 

Jika Anda penasaran dengan alasan visa yang ditolak, Anda bisa melihat penjelasannya di bawah ini.

Syarat Dokumen Tidak Lengkap
Ini adalah alasan utama kenapa visa Anda di tolak. Dalam mengurus visa memang banyak sekali dokumen yang harus di kumpulkan dan sering kali dokumen tersebut tercecer dimana-mana. Jadi ada baiknya Anda kumpulkan dokumen tersebut jauh-jauh hari.

Sebenarnya syarat visa untuk berbagai negara kurang lebih nya sama seperti bukti booking pesawat, akomodasi, bukti rekening keuangan, surat dari kantor atau sekolah, surat pernyataan kantor, surat undangan dan lain sebagiannya.

Jika visa yang Anda apply adalah visa khusus, seperti visa kerja atau visa kunjungan bisnis, jangan lupa untuk melampirkan dokumen tambahan seperti surat undangan untuk meeting atau surat penugasan.

Syarat Dokumen Tidak Sesuai
Pastikan nama Anda pada bookingan tiket pesawat atau hotel sesuai dengan nama di paspor Anda

Anda harus perhatikan bahwa di setiap dokumen yang tertulis adalah nama lengkap. Usahakan untuk selalu memasukkan semua nama depan, nama tengah dan nama belakang.

Itinerary Perjalanan Tidak Lengkap
Itinerary perjalanan sebaiknya di buat sederhana dan tidak perlu di terangkan setiap jamnya. Namun,  seringkali juga itinerary perjalanan yang dibuat sangat tidak jelas seperti tidak ada keterangan tanggal/hari, akomodasi, kegiatan atau transportasi dari satu tempat ke tempat lain.

Saldo Minimal Tabungan Tidak Kurang
Sebagian besar Kedutaan mewajibkan pemohon visa untuk melampirkan rekening koran atau bukti keuangan setidaknya 3 bulan terakhir. Hal ini untuk memastikan bahwa Anda memiliki dana dan tidak berakhir menjadi backpacker di negara asing.

Selain melampirkan bukti keuangan, masing-masing negara juga mewajibkan Anda memiliki saldo minimum di rekening dengan jumlah berbeda untuk masing-masing negara.

Jika Anda tidak memiliki dana di rekening, Anda bisa juga melampirkan surat pernyataan sponsor seperti  pacar/keluarga Anda yang akan membayar biaya selama di tempat tujuan atau kantor Anda apabila perjalanan tujuannya adalah bisnis.

Paspor Akan Expired 6 Bulan Lagi
6 Bulan sebelum expired adalah persyaratan yang umumnya diberlakukan oleh negara-negara di dunia untuk pengajuan visa bagi warga asing. Namun, ada juga negara seperti Australia yang mewajibkan usia paspor minimal 12 bulan (1 tahun) sebelum expired.

Karenanya, sebelum apply visa, pastikan terlebih dahulu masa berlaku paspor Anda. 

Hanya 1 Halaman Paspor Yang Kosong
Jika paspor Anda hanya tersisa 1 halaman yang kosong, maka Anda harus cepat-cepat membuat paspor baru meskipun paspor Aanda masih lama expirednya. Hal ini karena banyak negara yang mewajibkan pemohon visa untuk memiliki setidaknya 2 halaman yang kosong. Satu halaman nantinya akan di tempel visa dan halaman lainnya untuk stempel pada saat ketibaan.