Jika anda cukup berani untuk berenang Bersama buaya air asin yang terkenal ganas, coba deh datang ke Crocosaurus Cove.
Serunya Berenang Bersama Buaya di Crocosaurus Cove (acebook.com/Crocosaurus.Cove)
Berada di Darwin, Australia, Crocosaurus cove menawarkan wisata unik yang bisa memacu adrenalin, yaitu berenang bersama buaya ikan asin yang menjadi ikon Australia.
Dilansir dari crocosauruscove.com, anda bisa berenang dengan buaya di sebuah kandang yang disebut "cage of death" .
Dalam atraksi The Cage Of Death, pengunjung akan menyelam ke dalam air dengan buaya air asin di kolam sedalam 5 meter selama 15 menit. Walaupun hanya dalam waktu yang singkat, namun wahana ini akan memberikan suasana yang tegang untuk Anda karena berhadapan langsung dengan seekor buaya yang besar.
Dalam waktu 15 menit itu pengunjung tidak hanya melihat buaya yang mengelilingi tabung, melainkan pengunjung juga bisa melihat atraksi buaya yang sedang menyantap makanannya dengan sangat menegangkan.
Wahana The Cage of Death, sangat cocok untuk Anda yang menyukai sebuah tantangan dan dapat menjadi pengalaman yang tidak bisa dilupakan karena dapat berenang dengan buaya air asin yang ganas yang jarang ditemui di tempat wisata lainya.
Di Crocosaurus Cove, Anda tidak hanya diajak untuk masuk ke dalam kolam dan berenang Bersama buaya saja, tetapi anda juga bisa memancing buaya, belajar tentang kehidupan buaya, serta memberi makan buaya.