Rusia Serang Ukraina, WNI Mengungsi ke KBRI

Jumat pagi (25/2/2022), Rusia melakukan sejumlah serangan ke Ukraina, menghantam kota-kota dan pangkalan dengan serangan udara dan penembakan, warga negara Indonesia (WNI) di Ukraina langsung mengungsi ke KBRI.

Rusia Serang Ukraina, WNI Mengungsi ke KBRI

Denny Fachry dan Vanda Sakina, warga negara Indonesia yang tinggal di Kyiv, ibu kota Ukraina

Wowsiap.com - Jumat pagi (25/2/2022), Rusia melakukan sejumlah serangan ke Ukraina, menghantam kota-kota dan pangkalan dengan serangan udara dan penembakan, warga negara Indonesia (WNI) di Ukraina langsung mengungsi ke KBRI.

Menurut Denny Fachry dan Vanda Sakina, warga negara Indonesia yang sudah setahun tinggal di Kyiv, ibu kota Ukraina. Saat serangan terjadi, Denny bercerita, suasana kota langsung mencekam. Ditambah suara sirine dan seluruh warga panik.

Melihat situasi ini, mereka berdua langsung mengungsi ke KBRI. “Sejak awal kami sudah niat, kalau ada apa-apa, kita harus kumpul di KBRI,” kata Denny.

Masih menurut Denny, dalam kondisi mencekam, hanya KBRI yang bisa mengevakuasi mereka. Selain keterbatasan bahasa, juga kendaraan, dan faktor lain. Di tempat ini, mereka bertemu dengan ratusan warga negara Indonesia lainnya yang juga mengungsi.

Berdasarkan keterangan yang mereka peroleh, rencananya, para WNI di KBRI akan segera diungsikan ke negara tetangga yang lebih aman, atau bisa jadi langsung diterbangkan ke Indonesia. 

(Sumber: voaindonesia)

Rusia ukrania KBRI warga negara Indonesia