Arteria Dahlan Kritik Anak Buah Jaksa Agung Pakai Bahasa Sunda dalam Rapat

DPR mengkritik Jaksa Agung Sanitiar Burhanuddin karena anak buah Burhanuddin, yaitu Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) menggunakan bahasa Sunda dalam rapat.

Arteria Dahlan  Kritik Anak Buah Jaksa Agung Pakai Bahasa Sunda dalam Rapat

Jaksa Agung Sanitiar Burhanuddin

Wowsiap.com - DPR mengkritik Jaksa Agung Sanitiar Burhanuddin karena anak buah Burhanuddin, yaitu Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) menggunakan bahasa Sunda dalam rapat.

Anggota DPR yang mengkritik adalah anggota Komisi III DPR Fraksi PDIP, Arteria Dahlan. Arteria menyampaikan kritiknya dalam rapat kerja dengan Jaksa Agung.

"Ada kritik sedikit Pak Jaksa Agung, ada Kajati pak dalam rapat dalam raker itu ngomong pakai bahasa Sunda, ganti pak itu. Kami ini Indonesia pak," kata Arteria, Senin (17/1/2022).

"Nanti orang takut, kalau pakai bahasa Sunda ini orang takut, ngomong apa, sebagainya. Kami mohon yang seperti ini dilakukan tindakan tegas," lanjutnya.

 

 

DPR bahasa Sunda Jaksa Agung anggota komisi III DPR Arteria Dahlan Fraksi PDIP