Indonesia Perlu Politik Bola 

Ketua Umum Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Indonesia Anis Matta menilai, Indonesia memerlukan adanya 'Politik Bola' atau dukungan politik lebih besar secara keseluruhan terhadap bola.

Indonesia Perlu Politik Bola 

Ketua Umum Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Indonesia Anis Matta (kiri) saat nonton bareng pertandingan leg kedua Final Piala AFF 2020 (Foto: Gelora Media Center)

Wowsiap.com - Ketua Umum Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Indonesia Anis Matta menilai, Indonesia memerlukan adanya 'Politik Bola' atau dukungan politik lebih besar secara keseluruhan terhadap bola. Dimana para pemain bola diposisikan sebagai diplomat internasional, yang mewakili bendera Indonesia dan nama baik sebagai bangsa. 

“Sehingga dalam memandang cara kerja sistematikanya saat bekerja akan jauh berbeda, karena tidak dilakukan instan. Akan tetapi dipersiapkan secara matang dengan melibatkan para ahli dan dukungan anggaran yang besar, termasuk penghargaannya kepada para pemain,” katanya, Minggu (2/1).

Pendekatan tersebut juga perlu dilakukan seluruh cabang olahraga. Dengan 'Politik Bola'  maka akan bisa melakukan pencapaian yang tinggi, mengukir sejarah di AFF, Sea Games atau kejuaraan lainnnya. 

“Dalam memberikan penghargaan kepada atlet/olahragawan, pemerintah juga perlu mulai menggunakan metode pengukuran per kapita dengan jumlah populasi, seperti negara-negara lain. Misalkan setiap 10 juta penduduk 1 medali emas. Kalau 270 juta maka 27 medali emas dan seterusnya,” ujar dia.

Hal itu dinilainya akan mengubah cara kerja sistematis jadi lebih bermakna. Karena pada saat para pemain berprestasi dijamin, ketika pensiun juga diperhatikan negara. Apalagi, Tim Nasional Indonesia memiliki semangat pantang menyerah dan tidak mau kalah.

Performa tersebut akan menjadi modal bagi Timnas ke depan dalam ajang Piala AFF selanjutnya dan kejuaran-kejuaran lainya. “Asalkan tim tersebut dipertahankan dan tidak bongkar pasang pemain, termasuk pelatih seperti yang sudah-sudah. Di leg kedua, para pemain Timnas sudah melakukan hal terbaik, mereka sudah menunjukkan perfoma dahsyatnya,” tandasnya.
 

Politik Bola dukungan pemain Timnas Piala AFF