Hindari Makanan dan Minuman Ini Jika Tak Ingin Vertigo Kambuh
Wowsiap.com – Vertigo merupakan kondisi dimana penderitanya merasakan sakit kepala yang luar biasa dan pusing berputar dengan kencang. Pada dasarnya, penyakit ini muncul karena adanya gangguan pada telinga atau otak.
Ketika kambuh, penderita vertigo biasanya akan merasa mual, muntah, berkeringat, bahkan kehilangan pendengaran. Selain gangguan pada telinga dan otak, sejumlah makanan juga dapat menyebabkan kambuhnya vertigo.
Dirangkum dari
Halodoc, selain menjaga pola makan, berikut makanan dan minuman yang wajib dihindari penderita vertigo bila tidak ingin penyakit tersebut kambuh.
Memiliki kadar gula tinggi
Meskipun terasa menyenangkan, jika kalian memiliki vertigo, akan lebih baik untuk menghindari makanan manis. Makanan atau minuman yang mengandung gula pasir, gula merah, maupun pemanis lain berlebihan hanya akan menyebabkan fluktuasi volume cairan di telinga yang akan memperparah vertigo.
Memiliki kadar garam tinggi
Penderita vertigo sebaiknya juga menghindari mengonsumi makanan yang terlalu asin, misalnya keju maupun keripik. Kandungan sodium yang tinggi akan menahan air secara berlebih dan selanjutnya memengaruhi tekanan cairan serta keseimbangan tubuh.
Memiliki kadar kafein
Selain membuat jantung berdegup lebih kencang, kandungan kafein juga dapat meningkatkan dengungan di dalam telinga, dan membuat vertigo semakin menyakitkan. Itu sebabnya, penderita vertiga lebih baik tidak mengosumsi kopi, coklat, maupun minuman berenergi.
Alkohol
Alkohol hanya akan memperburuk rasa pusing dan memengaruhi cairan di telinga bagian dalam. Selain itu, alkohol juga dapat membuat tubuh dehidrasi, dan pada gilirannya menimbulkan rasa mual serta bahaya bagi telinga dan otak.
Itulah beberapa makanan dan minuman yang sebaiknya dihindari untuk mencegah kambuhnya penyakit vertigo. Salam sehat!!(*)