Sebanyak 243 Titik Panas Terdeteksi di Pulau Sumatera, Terbanyak Sumut

Forecaster on Duty Stasiun BMKG Pekanbaru, Sanya mengatakan ada 243 titik panas yang terdeteksi di Pulau Sumatera.

Sebanyak 243 Titik Panas Terdeteksi di Pulau Sumatera, Terbanyak Sumut

Sebanyak 243 titik panas terdeteksi di Pulau Sumatera

Wowsiap.com - Forecaster on Duty Stasiun BMKG Pekanbaru, Sanya mengatakan ada 243 titik panas yang terdeteksi di Pulau Sumatera. Dari jumlah tersebut, tercatat hotspot terbanyak ada di Provinsi Sumatera Utara (Sumut).

"Total hotspot di Sumatera ada 243," kata Sanya, Selasa (17/2022). 

Ratusan hotspot ini terdeteksi berdasarkan pantauan satelit SNPP, NOAA20 dan AQUA.  

Dalam catatan tersebut hotspot terbanyak berada di Sumatera Utara 91 titik, Bangka Belitung 37 titik, Riau 29 titik, Sumatera Barat 21 titik dan Sumatera Selatan 20 titik.

Selain itu ada Bengkulu dengan jumlah titik panas 17, Aceh 14 titik dan Jambi 13 titik. Sementara untuk Provinsi Lampung ada 1 titik.

Khusus Riau sendiri, 29 titik tersebut ada di Rokan Hilir 16 titik, Rokan Hulu 4 titik, Inhil 3 titik dan Dumai 3 titik.

"Untuk Bengkalis, Meranti dan Kuantan Singingi hanya satu titik," kata Sanya.

Sementara di Sumut, dalam beberapa hari terakhir telah terjadi kebakaran hutan dan lahan (karhutla). Bahkan, satu korban tewas saat terjadi kebakaran hutan di Tapanuli Utara (Taput) akhir pekan lalu.

Titik Panas Pulau Sumatera Sumut berita terkini berita terkini nasional Forecaster on Duty Stasiun BMKG Pekanbaru Sanya hotspot kebakaran hutan dan lahan karhutla