Amankan Perairan, Bakamla Jalin Kerja Sama dengan Pemkab Natuna

Wowsiap.com - Badan Keamanan Laut Republik Indonesia (Bakamla RI) dan Pemerintah Kabupaten Natuna sepakat melaksanakan kerja sama dan sinergitas dalam upaya peningkatan keamanan dan keselamatan di wilayah perairan Natuna.

Amankan Perairan, Bakamla Jalin Kerja Sama dengan Pemkab Natuna

Wowsiap.com - Badan Keamanan Laut Republik Indonesia (Bakamla RI) dan Pemerintah Kabupaten Natuna sepakat melaksanakan kerja sama dan sinergitas dalam upaya peningkatan keamanan dan keselamatan di wilayah perairan Natuna.

Penandatanganan Nota Kesepahaman antara Bakamla RI dengan Bupati Natuna. (Foto: Humas dan Protokol Bakamla RI)
Wowsiap.com - Badan Keamanan Laut Republik Indonesia (Bakamla RI) dan Pemerintah Kabupaten Natuna sepakat melaksanakan kerja sama. Nota kesepahaman yang ditandatangani tersebut, berisikan tentang sinergitas dalam upaya peningkatan keamanan dan keselamatan di wilayah perairan Kabupaten Natuna.

Penandatanganan nota kesepahaman itu dilakukan oleh Kepala Bakamla RI Laksdya TNI Aan Kurnia dan Bupati Natuna Wan Siswandi secara terpisah (desk to desk). Dimana Kepala Bakamla menandatanganinya di Mabes Bakamla. Sedangkan Bupati Natuna disaksikan oleh Sestama Bakamla Laksda TNI S. Irawan, melaksanakan penandatanganan di Kantor Bupati Natuna, Selasa (12/10).

Penandatanganan itu bertepatan dengan hari jadi Pemkab Natuna ke-22. Adapun sinergi dimaksud merupakan bentuk keseriusan Bakamla. Terutama dalam upaya mengembangkan dan membangun kekuatan. Yaitu melalui Sistem Peringatan Dini (SPD) di beberapa titik strategis di wilayah Indonesia, khususnya Natuna.

Secara de jure, Pemkab Natuna memang tidak memiliki kewenangan di laut. Namun, peran strategis Pemkab Natuna dalam mendukung penyiapan lahan serta pengakomodasian pemenuhan ruang untuk Bakamla, merupakan dukungan yang sangat signifikan.

“Saya yakin dengan adanya kerja sama dan sinergitas ini, akan tercipta kolaborasi yang harmonis dalam memperkuat upaya pengamanan wilayah perairan Natuna. Selain itu juga peningkatan kapasitas masyarakat pesisir, untuk ikut berpartisipasi dalam keamanan dan keselamatan di laut,” ujar Irawan membacakan sambutan Kepala Bakamla.