Sebanyak 6 Lokasi Pelaksanaan CFD Jakarta Hari Ini

Hari bebas kendaraan bermotor (HBKB) alias car free day (CFD) kembali digelar di sejumlah titik di DKI Jakarta pada hari ini Minggu (5/6/2022).

Sebanyak 6 Lokasi Pelaksanaan CFD Jakarta Hari Ini

CFD di Jakarta

Wowsiap.com - Hari bebas kendaraan bermotor (HBKB) alias car free day (CFD) kembali digelar di sejumlah titik di DKI Jakarta pada hari ini Minggu (5/6/2022). 

CFD jakarta sudah digelar sejak 22 Mei 2022, setelah dihentikan setelah memasuki masa pandemi Covid-19 di Indonesia.

CFD pada hari ini akan digelar di enam lokasi yang dimulai pukul 06.00-11.00 WIB.

Berikut merupakan lokasi CFD yang dilaksanakan di DKI Jakarta pada Minggu ini:

1. Tingkat Provinsi di jalan MH Thamrin-Jalan Jenderal Sudirman (Simpang Patung Kuda-Simpang Bundaran Senayan)

2. Tingkat 5 Wilayah Kota Administratif di:

• Jalan Suryo Pranoto (Simpang Harmoni-Simpang RSUD Tarakan)

• Jalan Tomang Raya (Simpang Tomang-Business Hotel Tomang)

• Jalan Sisingamangaraja (Patung Pemuda Membangun-CSW)

• Jalan Danau Sunter Selatan (Simpang Karya Beton-GOR Sunter)

• Jalan Pemuda (Simpang Arion-Simpang TU-Gas)

Hari bebas kendaraan bermotor HBKB car free day CFD pandemi Covid-19