Bhabinkamtibmas Negeri Kulur, Bripka Antonius Tuwan berkunjung ke Azis Tuahuns, pengelola kopra yang berlokasi di Negeri Kulur, pada Senin (30/5/2022) sekira pukul 10.15 WIT.
Lokasi pengelola Kopra
Antonius Tuwan mengimbau kepada Azis Tuahuns untuk terus meningkatkan pengelolaan kopra agar dapat dijual atau dipasarkan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari sehingga dapat mengatasi masalah ketahanan pangan secara mandiri dan dapat dimanfaatkan bagi warga dalam menghadapi pandemi Covid-19.
Serta bisa memanfaatkan kopra tersebut untuk diolah menjadi minyak goreng, mengingat sekarang sedang terjadi kelangkaan minyak goreng.
Karena itu dengan pengolahan yang baik diharapkan bisa digunakan oleh Azis, serta dapat dijual untuk membantu perekonomian masyarakat.
Selain itu, Antonius juga mengimbau untuk selalu mematuhi protokol kesehatan dengan menggunakan masker, mencuci tangan dan menjaga jarak serta berperan aktif menjaga kamtibmas di lingkungan tempat tinggal agar kamtibmas tetap aman dan kondusif.
Kegiatan di Kampung Tangguh Nusantara (KTN) "Sagu" (Sehat, Aman, Gotong Royong dan Unggul) bidang Ketahanan Pangan oleh Bhabinkamtibmas Polresta Pulau Ambon & P. P. Lease Polda Maluku ini merupakan agenda berkelanjutan setelah dibentuk KTN " Sagu" di 106 Desa/Kelurahan/Negeri di wiilayah hukum Polresta P. Ambon & P. P. Lease.