Bersihkan Rantai Motor Dengan Benar

Rantai motor memiliki peran yang penting sebagai penghantar putaran mesin ke roda belakang. Untuk mendapatkan performa terbaik dari rantai motor ini, maka rantai motor harus dicek secara berkala dan dibersihkan dari kotoran.

Bersihkan Rantai Motor Dengan Benar

Bersihkan Rantai Motor Dengan Benar (pixabay)

Wowsiap.com - Rantai motor memiliki peran yang penting sebagai penghantar putaran mesin ke roda belakang. Untuk mendapatkan performa terbaik dari rantai motor ini, maka rantai motor harus dicek secara berkala dan dibersihkan dari kotoran.

Kotoran-kotoran seperti oli rantai yang sudah menghitam dan partikel-partikel yang menempel pada motor menjadi penyebab rantai motor tidak optimal dan bisa mengganggu kenyamanan Anda dalam berkendara. Untuk itu silahkan disimak bagaimana cara membersihkan rantai motor dengan benar agar Anda tetap selalu berkendara dengan nyaman dan aman.

1.    Parkir Motor Ditempat Rata

Hal pertama yang harus Anda lakukan saat membersihkan rantai motor adalah memarkirkan motor Anda terlebih dahulu di tempat yang rata. Kemudian standar tengah agar rantai motor dapat diputar dan dibersihkan dengan mudah. Jangan lupa beri pelapis dibawah rantai agar lantai tidak kotor.

2.    Oleskan Bensin ke Permukaan Rantai

Setelah itu, tuangkan bensin ke wadah dan semua bagian rantai motor dengan bensin menggunakan kuas. Tujuannya adalah untuk merontokan kotoran yang menempel di bagian rantai dan gear. Perlu diperhatikan, saat mengoleskan bensin ke permukaan rantai lakukan dengan cepat karena sifat bensin mudah menguap.

3.     Mempersiapkan Bahan Pembersih dan Air

Apabila semua bagian sudah di olesi dengan menggunakan bensin, biarkan lebih dulu beberapa saat sambil menyiapkan sabun pembersih, disini Anda bisa menggunakan sabun cuci piring. Karena sabun cuci piring bisa dengan mudah mengangkat minyak yang menempel. Dengan begitu ketika ada sisa oli yang menempel di permukaan rantai akan dapat dengan mudah di bersihkan.

4.    Oleskan Sabun Pembersih ke Bagian Rantai

Jika Anda sudah menyiapkan sabun cuci piring, maka langkah selanjutnya Anda bisa mengoleskan sabun pembersih tersebut ke semua bagian rantai motor, oleskan ke bagian dalam dan luar rantai dengan menggunakan kuas dan tekan agar kotoran bisa terangkat oleh kuas.

5.    Siram dengan Air Bersih

Jika semua bagian rantai sudah di oleskan dan di sikat, siram dengan menggunakan air bersih sampai benar-benar kinclong.

6.    Tunggu Hingga Rantai Kering

Setelah proses pembersihan sudah selesai, maka biarkan rantai dalam keadaan basah dan tunggu sampai rantai mengering. Caranya adalah dengan membiarkan motor beberapa saat atau bisa juga Anda lap dengan menggunakan kain kering.

7.    Semprot Pelumas Rantai

Langkah terakhir yang bisa Anda lakukan setelah rantai motor sudah mengering adalah dengan menyemprotkan pelumas ke rantai motor. Pastikan penyemprotan pelumas ini dilakukan dengan melapisi rantai bagian bawah dengan menggunakan kardus atau kain agar pelumas tidak sampai tercecer di lantai.
 

bersihkan rantai motor