Sisir yang biasa anda gunakan untuk menyisir rambut wajib dibersihkan dan dicuci minimal seminggu sekali.
Sisir rambut harus rajin dibersihkan (pixabay)
Sebelum menyisir rambut, pastikan bahwa sisir dalam keadaan bersih. Hal itu dikarenakan, yang menempel pada sisir bukan hanya kotoran dari rambut saja, tetapi juga minyak, sisa produk, dan sel kulit mati.
Menyisir rambut dalam keadaan kotor dapat membuat rambut berketombe, bahkan menimbulkan masalah kulit kepala lainnya. Bakteri dari sel kulit mati yang terperangkap dari sisir bisa pindah ke kulit kepala.
Agar anda terhindar dari masalah ini, pastikan kamu membersihkannya secara rutin, minimal 1 minggu sekali untuk sisir yang anda gunakan untuk styling dengan teknik deep cleaning, 2 minggu sekali untuk sisir detangling. Sementara untuk sisir sasak, perlu lebih sering dibersihkan karena bentuknya yang rapat dan lebih rentan untuk menyimpan debu dan kotoran.
Ada beberapa cara yang bisa anda lakukan untuk membersihkan sisir dengan mudah, yaituu,
1. Siapkan Cotton Bud.
Gunakan cotton bud untuk membersihkan sela-sela sisir yang sulit dijangkau oleh jari. Cotton bud ini juga bisa anda gunakan untuk mengangkat kotoran yang terlihat pada bagian dalam sisir serta jari-jarinya.
2. Ambil Rambut
Dengan menggunakan cotton bud, tarik helaian rambut yang tersangkut di dalam rambut sambil membelitnya perlahan. Tarik helaian rambut ini, lalu ulangi prosedur ini beberapa kali hingga sisir bersih dari helaian rambut.
Jika tidak ada cotton bud, anda juga bisa menggunakan ujung sisir sasak.
3. Rendam Sisir di Mangkuk.
Air hangat dapat membantu melunturkan kotoran dan minyak, terutama jika sisirmu berbahan plastik. Diamkan selama 10-15 menit agar kotoran mudah dibersihkan.
4. Gunakan Shampoo untuk Membersihkan Sisir.
Anda bisa menggunakan shampoo sebagai bahan pembersih dengan bahan aktif yang efektif untuk melunturkan kotoran rambut.
Siapkan sikat gigi bersih yang sudah tidak terpakai, tuang shampoo ke sikat gigi lalu sikat bagian dalam sisir dalam keadaan basah. Anda bisa menggunakan trik ini pada jenis sisir apa pun. Setelahnya, bilas dengan air mengalir.
5. Keringkan Sisir.
Mengeringkan sisir sama pentingnya dengan cara membersihkan sisir sebelumnya. Jika anda tidak mengeringkannya dengan benar, maka sisir akan mudah rusak dan membuat rambut malah semakin lembap dan lepek. Gunakan handuk kering untuk menyeka sisir.
Jika sisir anda adalah sisir sikat, biarkan dalam posisi tertidur agar air yang masih teringgal pada bagian dalam bisa turun sehingga sisir mengering sempurna. Jika sisir masih terasa lembap atau sulit kering, anda bisa mengeringkannya dengan handuk.