Los Rojiblancos Siap Permanenkan Griezmann

Atletico Madrid memiliki opsi pembelian Griezmann sebesar 40 juta Euro jika memenuhi persyaratan yang diatur dalam perjanjian peminjaman dari Barcelona.

Los Rojiblancos Siap Permanenkan Griezmann

Antoine Griezmann akan dipermanenkan Atletico Madrid.(Foto : twitter/@Atleti)

Wowsiap.com – Atletico Madrid dikabarkan siap mempermanenkan status Antoine Griezmann di bursa transfer musim panas nanti.

Pemain internasional Prancis awalnya meninggalkan Wanda Metropolitano ke Barcelona pada musim panas 2019. Sayang, karirnya di Camp Nou tidak berjalan mulus dan kerap terpinggirkan di bangku cadangan.

Griezmann kembali ke Los Rojiblancos dengan status pinjaman di bursa transfer musim panas lalu dan memiliki delapan gol dan lima assist atas namanya dari 25 pertandingan untuk juara bertahan La Liga Spanyol tersebut.

Meskipun gagal mengulang performa terbaiknya di bawah Diego Simeone, laporan Eldesmarque mengungkapkan bahwa Atletico akan menebus klausul pembelian Griezmann sebesar 40 juta Euro pada akhir musim.

Laporan tersebut menambahkan bahwa Griezmann akan memastikan kembalinya secara permanen ke Atletico jika dia bermain setidaknya 50 persen dari menit yang tersedia, dengan pemain berusia 31 tahun saat ini sudah tampil selama 66 persen.

Antoine Griezmann akan meninggalkan Barcelona setelah mencetak 35 gol dan membuat 17 assist dalam 102 pertandingan untuk klub Catalan, memenangkan Copa del Rey di musim 2020/2021.***

atletico madrid antoine griezmann bursa transfer barcelona los rojiblancos diego simeone