Wijnaldum diprediksi hengkang setelah kesulitan menembus tim utama Paris Saint-Germain.
Gelandang Paris Saint-Germain asal Belanda, Georginio Wijnaldum.(twitter/@GWijnaldum)
Pemain internasional Belanda itu bergabung ke PSG dengan status bebas transfer usai kontraknya di Anfield berakhir musim panas lalu.
Sayangnya, Wijnaldum yang masih berupaya beradaptasi di Parc des Princes gagal merebut kepercayaan Mauricio Pochettino. Karena itu, spekulasi kepergian Wijnaldum muncul dan dikaitkan dengan kembali ke Liverpool.
Namun, langkah seperti itu diklaim tidak akan terwujud.
“Saya akan kagum jika PSG meminjamkan Wijnaldum pada Januari. Bahkan jika mereka melakukannya, saya tidak dapat melihat Liverpool membawanya kembali,” kata jurnalis The Athletic, James Pearce.
“Jika dia benar-benar meninggalkan Paris, dia ingin menjadi starter yang dijamin di suatu tempat dan saya tidak melihat Klopp bisa menawarkan jaminan itu kepadanya.”
Georginio Wijnaldum telah tampil 22 kali di semua kompetisi untuk Paris Saint-Germain di musim debutnya. Tetapi, dia hanya bermain sembilan kali sebagai starter di Ligue 1 di bawah asuhan Pochettino.***