Tuchel Tak Izinkan Ziyech Pergi

Wowsiap.com – Hakim Ziyech dikabarkan tidak kerasan dan ingin meninggalkan Chelsea. Tapi, Thomas Tuchel enggan melepasnya karena Ziyech dianggap bagian penting dari skuad The Blues.

Tuchel Tak Izinkan Ziyech Pergi

Wowsiap.com – Hakim Ziyech dikabarkan tidak kerasan dan ingin meninggalkan Chelsea. Tapi, Thomas Tuchel enggan melepasnya karena Ziyech dianggap bagian penting dari skuad The Blues.

Wowsiap.com – Hakim Ziyech dikabarkan tidak kerasan dan ingin meninggalkan Chelsea. Tapi, Thomas Tuchel enggan melepasnya karena Ziyech dianggap bagian penting dari skuad The Blues.

Ziyech mengalami masa-masa sulit di Stamford Bridge. Dia baru 31 tampil sebagai starter dan 18 tampil sebagai pemain pengganti di semua kompetisi sejak kedatangannya tahun lalu.

Selama beberapa pekan terakhir, Chelsea diklaim terbuka untuk melepas mantan pemain Ajax tersebut dengan status pinjaman di bursa transfer Januari.

Namun, Thomas Tuchel menegaskan jika pemain internasional Maroko itu tidak akan meninggalkan London Barat pada awal 2022.

“Tidak ada pemikiran tentang perubahan potensial, kesepakatan pertukaran atau apa pun di musim dingin. Saya tidak berbicara dengan siapa pun tentang hal itu, di sini di Cobham,” tukas Tuchel seperti dilansir sportsmole.

“Hakim (Ziyech) tidak berada di kantor saya untuk mengungkapkan keinginan seperti ini, jadi saat ini, dia adalah anggota skuat. Dia adalah pria penting, pria yang sangat berbakat, pria yang sangat ambisius, dan dia adalah bagian penuh dari skuat kami. Dia musim lalu, dia musim ini dan kami mengharapkan yang terbaik darinya sepanjang waktu,” beber mantan pelatih PSG itu.

Hakim Ziyech masih terikat kontrak bersama Chelsea hingga Juni 2025 mendatang. Situasi pemain berusia 28 tahun itu telah menarik minat Borussia Dortmund dan Barcelona untuk merayunya hengkang dari Stamford Bridge.(*)