Agen Dembele Buka Komunikasi dengan Juve dan Newcastle

Wowsiap.com – Agen dari Ousmane Dembele dilaporkan telah menjalin komunikasi dengan Juventus dan Newcastle United untuk menjajaki kepindahan kliennya.

Agen Dembele Buka Komunikasi dengan Juve dan Newcastle

Wowsiap.com – Agen dari Ousmane Dembele dilaporkan telah menjalin komunikasi dengan Juventus dan Newcastle United untuk menjajaki kepindahan kliennya.

Wowsiap.com – Agen dari Ousmane Dembele dilaporkan telah menjalin komunikasi dengan Juventus dan Newcastle United untuk menjajaki kepindahan kliennya.

Meskipun bermain reguler bersama Barcelona di musim 2020/2021, Dembele belum pernah tampil dalam pertandingan kompetitif di musim ini akibat cedera yang menimpanya.

Dengan menyisakan delapan bulan dalam kontraknya, Barcelona berupaya keras menawarkan kontrak baru sebelum memasuki bursa transfer pemain di Bulan Januari 2022.

Menurut Sport seperti dilansir sportsmole, pembaruan kontrak bersama Barca merupakan opsi terakhir bagi pihak Dembele. Sebab, agen pemain berusia 24 tahun itu bisa mendapatkan keuntungan dari opsi-opsi yang tersedia pada Januari nanti.

Mantan pemain Borussia Dortmund ini bisa mulai bernegosiasi dengan klub peminat di awal tahun depan. karena itu, agen dari Dembele diklaim sudah menjalin komunikasi dengan Juve dan Newcastle yang disebut-sebut berminat memboyong pemain Perancis itu.

Barcelona yang berniat memperpanjang kontrak Dembele, kini berada di posisi yang sulit. Mereka dilaporkan siap menjual Dembele dengan harga murah di bursa transfer Januari.(*)