Penyerangan fans CIty pada kiper Aston Villa merupakan insiden keempat di kancah sepakbola Inggris.
Robin Olsen mendapat serangan fisik saat fans Manchester City menyerbu lapangan.(Foto : Sky Sports)
The Citizens telah mempertahankan gelar Liga Premier Inggris setelah bangkit dari ketinggalan dua gol untuk mengalahkan Villans 3-2 di Stadion Etihad.
Matty Cash dan Phillipe Coutinho memberi Aston Villa dua gol, tetapi dua gol dari Ilkay Gundogan dan satu gol dari Rodri memastikan mahkota keempat Liga Premier Inggris bagi City dalam lima musim.
Namun, setelah peluit waktu penuh ditiup, bos Villa Steven Gerrard mengklaim bahwa Olsen diserang saat terjadinya invasi lapangan oleh para fans.
“Tidak ada jawaban untuk itu. Penjaga gawang saya diserang. Jadi saya pikir pertanyaan-pertanyaan itu harus ditujukan kepada Pep (Guardiola) dan Manchester City,” kata Gerrard seperti dilansir sportsmole saat ditanya tentang kemungkinan pemain Villa meninggalkan lapangan dengan aman.
Pernyataan itu segera direspons pihak Man City. Pihak The Citizens meminta maaf kepada kiper Aston Villa, Robin Olsen yang diserang setelah peluit akhir pertandingan ketika para penggemar memasuki lapangan.
“Klub telah meluncurkan penyelidikan segera dan setelah diidentifikasi, individu yang bertanggung jawab akan dikeluarkan dengan larangan stadion yang tidak terbatas,” lanjut pernyataan resmi dari City.
Kejadian ini adalah insiden buruk keempat dalam enam hari terakhir yang terjadi di sepakbola Inggris saat terjadi invasi lapangan oleh suporter.
Seorang pendukung Nottingham Forest dipenjara setelah mengaku bersalah menyerang striker Sheffield United Billy Sharp pada hari Selasa, menyusul invasi lapangan oleh penggemar Forest yang merayakan kemenangan di semifinal playoff Championship.
Hanya dua hari kemudian, manajer Crystal Palace Patrick Vieira bentrok dengan seorang penggemar Everton di lapangan di Goodison Park, sementara para pemain Swindon mengalami cedera setelah bentrok dengan penonton menyusul kekalahan adu penalti melawan Port Vale di semifinal playoff League Two.***