Yasmine Menikmati Peran Jadi Ibuwww.wowsiap.com
Sejak menikah dengan Raden Mas Sahid Abishalom Benninu Nugroho Noyosatwiko, akrab disapa Abi Yapto, pada 2013 lalu artis Yasmine Wildblood jarang tampil di layar kaca dan film Indonesia. Terlebih lagi setelah dikarunia dua orang putri cantik bernama, Saraphina Rose Sumarnaningsi Soerjosoemarno dan Sophia Ayana Dwi Sulistyowati Soerjosoemarno, kesibukannya sebagai ibu semakin menyita waktu. Padahal dulu, wajah cantiknya sering wara wiri di berbagai sinetron dan film Indonesia.
Ia memulai karir pada tahun 2002 menjadi model video klip group band Nidji dalam single album Arti Sahabat, kemudian karirnya kian melesat. Beberapa sinetron yang pernah dibintangi, diantaranya, Cinta dan Anugrah, Ketika Cinta Bertasbih, Putri yang Ditukar dan Catatan hati Seorang Istri.
Menurut wanita kelahiran London,11 Maret 1993, dirinya kini sudah tidak lagi main sinetron, sebab kegiatan itu sangat menyita waktu. Terlebih lagi jika sinetron striping, bisa sampai pagi syutingnya. Lalu bagaimana, ngurus rumah dan keluarga. Namun untuk kegiatan entertainment, seperti acara TV Show pemilik nama lengkap Yasmine Leeds Wildblood sesekali masih bisa hadir.
“Aku sekarang lebih banyak menghabiskan waktu sama anak-anak dan keluarga. Kalau ada pilihan kerja aku lebih memilih kerja dari rumah. Saya kini lebih menekuni bidang bisnis, tidak lagi main sinetron tapi tidak meninggalkan dunia entertainment,” jelasnya pada Tribun (29/8) silam.
Meski terpaut usia cukup jauh, 18 tahun, namun rumah tangga Yasmine dan Yapto nampak harmonis dan Bahagia, tidak pernah terdengar konflik dalam rumah tangganya. Abi Yapto adalah putra dari pendiri Pemuda Pancasila, Japto Soerjosumaarno keturunan ningrat dari Keraton Mangkunegaran. Menurut Yasmine, ini pilihan dirinya tidak lagi terjun di dunia hiburan yang telah membesarkan namanya, namun wanita berusia 28 tahun ini mengaku begitu menikmati perannya sebagai istri dan ibu dari dua buah hatinya. PUR