Kehamilan Lesti Sudah 6 Bulan, Kapan Prediksi Kelahiran?
wowsiap - Tak ingin publik berspekluasi tentang kehamilannya, Lesti Kejora akhirnya blak-blakkan unkap usia kandungannya itu.
wowsiap - Tak ingin publik berspekluasi tentang kehamilannya, Lesti Kejora akhirnya blak-blakkan unkap usia kandungannya itu.
Lesti pun menggandeng dokter kandungannya dr Agus Heriyanto, SpOG untuk berbicara dihadapan publik. dr Agus menyebut bahwa saat ini usia kehamilan Lesti mulai memasuki bulan ke enam.
"Jadi usia kehamilan Lesti dari USG terakhir sampai hari ini 24-25 minggu. Berarti jalan bulan keenam," kata dr Agus Heriyanto, SpOG, dalam sebuah tayangan di Stasiun TV swasta beberapa waktu lalu.
Terkait prediksi kelahiran, dr Agus menyebut bahwa jika tidak ada kendala, istri dari Rizky Billar ini akan melahirkan pada awal 2022 mendatang.
"Prediksi persalinannya tahun baru, Januari 2022," ujarnya.
Sementara, saat ditanya keinginan soal jenis kelamin, Lesti dan Billar rupanya memiliki keinginan berbeda. Jika Billar ingin anak laki-laki, Lesti justru menginginkan jenis kelamin perempuan untuk anak pertamanya.
"Kalau kakak maunya cowok, kalau dede maunya cewek," kata Lesti.