Aktris Megan Fox akhirnya resmi bercerai dengan suaminya Brian Austin setelah 2 tahun berpisah. Kabar itu berhembus setelah hakim menandatangani perjanjian perceraian mereka, pada Rabu 8 Februari 2022 lalu.
Megan Fox Resmi Bercerai dari Brian Austin Green, (Foto: @meganfox)
Mengutip dari laman TMZ, Jumat (11/2/2022), sesuai dengan perjanjian perceraian, mereka telah memutuskan untuk mengasuh bersama ketiga anak mereka. Sementara untuk tunjangan serta biaya hidup anak mereka memilih untuk menyelesaikannya di luar pengadilan.
Pada Oktober 2021, keduanya telah menandatangani kesepakatan untuk berpisah secara damai di pengadilan, namun dilaporkan tetap membutuhkan waktu 4 bulan agar perceraian tersebut diresmikan oleh hakim.
Sementara itu, Megan Fox pertama kali melayangkan gugatan cerainya pada 2015. Namun kala itu, dia menarik gugatannya pada 2019. Namun pada November 2020, aktris Transformers itu kembali menggugat cerai Austin.
Di saat bersamaan, Fox diketahui meninggalkan suami dan anaknya demi bisa bersama Machine Gun Kelly. Fox dan Austin diketahui berpacaran pada 2004 dan bertunangan 2 tahun kemudian. Meski hubungan sempat putus, namun keduanya memutuskan untuk menikah di Pantai Maui, pada 2010.
Kini Megan Fox dan Brian Austin Green resmi menjadi mantan suami istri, karena hakim menandatangani penyelesaian perceraian terakhir mereka. Para mantan mendapat stempel persetujuan hakim.
Menurut sumber yang terhubung dengan mantan pasangan, memberi tahu bahwa keduanya tidak memiliki perjanjian pranikah di California, itu berarti apa pun yang mereka peroleh selama 10 tahun hubungan mereka akan menjadi 50/50. Megan juga mengembalikan nama resminya menjadi Megan Fox dari Megan Green.
Seperti yang Anda tahu, Megan dan Brian sudah move on. Megan bertunangan dengan Machine Gun Kelly bulan lalu, dan mereka diduga merayakannya dengan meminum darah satu sama lain
Sementara Brian Austin Green memiliki beberapa teman kencan, tetapi sekarang dia berkencan dengan Sharna Burgess dan mereka mengharapkan kehadiran anak pertama.