Indra Tarigan Ungkap Masa Lalu Rizky Billar

Perkenalan itu berlanjut sangat dekat, bahkan Rizky Billar sempat tinggal satu atap dengan Indra Tarigan. Namun setelah merangkak sukses Billar pergi dan jarang kembali ke Kalibata

Indra Tarigan Ungkap Masa Lalu Rizky Billar

Indra Tarigan (Foto: wowsiap/Lemsky)

Wowsiap.com - Pengacara Indra Tarigan menceritakan masa lalu Rizky Billar saat memulai karirnya di dunia hiburan tanah air.

Pengacara yang pernah berseteru dengan Nikita Mirzani ini mengungkapkan bahwa ia mengenal suami Lesti Kejora itu sekitar tahun 2014 di kawasan Kalibata, Jakarta Selatan. Tak hanya Rizky Billar, Indra juga mengenal Haris Firza teman main Billar di sinetron Jodoh Wasiat Bapak.

Perkenalan itu berlanjut sangat dekat, bahkan Billar sempat tinggal satu kawasan dengan Indra Tarigan. Namun setelah merangkak sukses Billar pergi dan jarang kembali ke Kalibata.

"kalau berapa lamanya saya lupa terakhir pas dia main futsal 2018. Dia sempat nanya ke saya masih tinggal di Kalibata apa nggak bank? aku jawab masih," kata Indra Tarigan saat ditemui di kawasan Basura, Jakarta Timur, Selasa (11/1/2022) malam.

Singkat cerita, setelah Rizky Billar mulai sukses menjadi seorang artis dan dikenal di masyarakat luas, Indra mengaku bangga mengenalnya.

"Ya karena aku lihat perjuangan dia, karena orang yang berjuang pasti akan menghasilkan sesuatu. Sejak saya kenal dia memang gigih, casting dimana aja dia ladeni. Namanya orang berjuang pasti berhasil," ujarnya.

Ibarat kata pepatah, semakin tinggi pohon, semakin kencang pula angin menerpanya. Begitulah Rizky Billar yang tak jauh dari gosip seputar kehidupannya. Mulai dari perkenalannya dengan Lesti Kejora, lalu berlanjut ke lamaran hingga akhirnya menikah dan sekarang punya seoang bayi lucu kehidupan mereka tak lepas dari cibiran dan hujatan netizen.

"Santai aja kalau ada orang yang hina bawa dalam doa aja, tenang aja hukum alam berlaku tabur tuai berlaku," kata Indra Tarigan mengomentari pelomik kehidupan Leslar.

"Itulah seroang Rizky Billar dan istrinya Lesti pamornya emang tinggi sekal sehingga bagus jadi pembahasan," tambah dia.

Kendati demikian, Indra Tarigan tetap yakin dan percaya bahwa apa yang dilakukan Billar terlepas orang mengatakan negatif tentang dia, di media sosial, dirinya tidak mau ambil pusing.

"Sekarang kan orang bisa berkata apa aja di zaman sekarang," tutur Indra Tarigan.

 

Indra Tarigan Rizky Billar Lesti Kejora Gosip Masa lalu