Momen akad nikah Roro Fitria dan Andri Irawan berlangsung di Grand Kemang, Jakarta Selatan, Rabu (29/12/2021)
Roro Fitria dan Andri Irawan (Foto: wowsiap/Lemsky)
Andri Irawan mempersunting Roro Fitria dengan mahar Rp 290.122.021.
"Saudara Andri Irawan bin H. Samsuri, saya nikahkan dan kawinkan engkau dengan adik kandung saya, Roro Fitria kepada saudara dengan mas kawin berupa uang Rp 290.122.021 dibayar tunai," ujar Sigit Nurcahyo.
"Saya terima nikah dan kawinnya Roro Fotria binti Subroto dengan mas kawin tersebut dibayar tunai," jawab Andri Irawan dengan satu kali tarikan napas.
Seperti diketahui, perkenalan Roro Fitria dan Andri Irawan berawal dari taaruf. Dibalik perkenalan keduanya ada sosok Ustaz Mohay yang punyai andil dalam perjodohan Roro dan Andri.