Ernest Prakasa Angkat Korupsi Bansos Ke Layar lebar

Wowsiap.com - Komika Ernest Prakasa memperkenalkan karya terbarunya, Teka Teki Tika. Cerita film ini muncul dari maraknya kasus korupsi,yang meresahkan masyarakat terutama masyarakat menengah penerima Bansos.

Ernest Prakasa Angkat Korupsi Bansos Ke Layar lebar

Wowsiap.com - Komika Ernest Prakasa memperkenalkan karya terbarunya, Teka Teki Tika. Cerita film ini muncul dari maraknya kasus korupsi,yang meresahkan masyarakat terutama masyarakat menengah penerima Bansos.

Ernest Prakasa: Ide Teka Teki Tika dari Ditangkapnya Mensos Juliari. (Foto: Instagram @erst_prakasa)

Wowsiap.com - Komika Ernest Prakasa memperkenalkan karya terbarunya, Teka Teki Tika. Cerita film ini muncul dari maraknya kasus korupsi,yang meresahkan masyarakat terutama masyarakat menengah penerima Bansos.

"Korupsi ini memprihatinkan. Orang gampang lupa gitu, move on gampang. Itu meresahkan," ujar Ernest Prakasa di Metropole XXI, Jakarta, Jumat (3/12/2021

Lebih lanjut, Ernest Prakasa menjelaskan film ini digarap oleh Starvision, ide cerita bersumber dari kasus korupsi dana Bansos Covid-19 pada Desember 2020. Saat itu, Menteri Sosial Juliari Batubara ditetapkan sebagai tersangka.

"Kasus itu menjadi pemicu, nambah semangat, buat mengemasnya jadai cerita di layer lebar" kata Ernest Prakasa, sukses dengan film Cek Toko Sebelah dan Susah Sinyal.

Bahkan menurut sang komika,yang sukses menggarap film Cek Toko Sebelah dan Susah Sinyal ini, mantan Mensos Juliari Batubara harusnya mendapat persembahan khusus dalam Teka Teki Tika.

Waktu itu harusnya ada di credit title, trims Pak Juliari Batubara. Tapi enggak usah lah ya," ujar Ernest Prakasa bercanda.

Film Teka Teki Tika menceritakan tentang kisruh di tengah keluarga Budiman semenjak kehadiran perempuan bernama Tika. Diperankan Sheila Dara Aisha, Tika yang mengaku sebagai anak Budiman datang dan mengetahui rahasia keluarga hingga menganggu ketenangan mereka.

Selain Sheila Dara Aisha, Teka Teki Tika juga dibintangi artis, Diaon Wiyoko, Fery Salim,Jenny Zhang, Tansri Kemala, Eriska Zein, dan Morgan Oey. Rencananya film in ikan tayang diboikp pada 23 Desember 2021 mendatang.

Film Teka Teki Tika jadi karya perdana Ernest Prakasa yang dihadirkan dengan warna berbeda. Ernest ingin coba menyajikan sendiri genre film favoritnya.

"Aku sebagai penonton suka genre-nya. Selalu kagum kalau penulisnya bisa bikin penonton bertanya-tanya," terang suami Meira Anastasia.