Ibunda Raffi Ahmad Ungkap Kondisi Nagita Slavina Usai Melahirkan

Wowsiap.com - Ibunda Raffi Ahmad, Amy Qanita, mengungkapkan kondisi Nagita Slavina pasca melahirkan. Menurut Amy, kondisi menantunya itu sudah mulai membaik bahkan sehat dan segar.

Ibunda Raffi Ahmad Ungkap Kondisi Nagita Slavina Usai Melahirkan

Wowsiap.com - Ibunda Raffi Ahmad, Amy Qanita, mengungkapkan kondisi Nagita Slavina pasca melahirkan. Menurut Amy, kondisi menantunya itu sudah mulai membaik bahkan sehat dan segar.

Amy Qanita, ibunda Raffi Ahmad (Foto: wowsiap/sulaiman)

Wowsiap.com - Ibunda Raffi Ahmad, Amy Qanita, mengungkapkan kondisi Nagita Slavina pasca melahirkan. Menurut Amy, kondisi menantunya itu sudah mulai membaik bahkan sehat dan segar.

Namun kata Mami Amy, Gigi sapaan akrab Nagita Slavina ini tidak bisa tidur karena merasa khawatir sebelum operasi dimulai.

"Alhamdulillah (Nagita) sehat, segar. Cuma kan tadi kayak masih ada obat biusnya jadi agak apa, karena dia punya asam lambung, jadi asam lambungnya enggak enak," ungkap Amy Qanita saat ditemui di RSU Bunda, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (26/11/2021).

"Alhamdulillah sudah senang, bayinya sehat," tambahnya.

Seperti diketahui, Nagita Slavina melahirkan anak keduanya yang berjenis kelamin laki-laki, pada Jumat. Namun, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina belum memberitahukan nama lengkap dari adik Rafathar yang dijuluki Baby R itu.

Sebelumnya, Raffi tambah Amy Qanita mengatakan, sudah memikirkan beberapa nama untuk anak keduanya. Hanya saja, Raffi Ahmad belum menentukan namanya karena masih lelah dan bingung.

"Tetap sih dia yang nyari (nama anak kedua)," ujarnya.