Yuni Shara Bantah Hidungnya Mancung, Pipinya Tirus Lantaran Operasi Plastik

Yuni Shara Bantah Hidungnya Mancung, Pipinya Tirus Lantaran Operasi Plastik


Penyanyi lawas Yuni Shara belakangan ini menjadi pusat perhatian publik lantaran dinilai punya struktur wajah yang berbeda. Wajahnya kini terlihat tirus dan hidungnya terlihat lebih mancung. Publik menduga kakak kandung Krisdayanti yang kini berusia 49 tahun telah melakukan operasi plastik.

Dalam beberapa fotonya, Yuni Shara memang terlihat punya pesona yang berbeda. Selain terlihat awet muda, Yuni Shara juga memiliki hidung yang lebih runcing dari pada sebelumnya.

Menanggapi reaksi publik, Yuni Shara menjelaskan bahwa dirinya sama sekali tidak pernah melakukan operasi plastik untuk mengubah bentuk hidungnya. Bahkan Yuni mengaku tidak berani mendatangi rumah sakit saat ini.

“Kalau ini ya nggak neng, tapi kalau misalnya udah di makeup-in, di-shadding-in pasti hidung saya lebih mancung. Boro-boro (operasi plastik) enggak berani ke rumah sakit ya bok,” ujarnya kepada awak media Rabu, (22/9/2021). Dikutip Hops.id dari YouTube popular Seleb.

Ia juga mengklaim tidak pernah tanam benang di wajahnya karena takut dengan jarum suntik.

“Saya tanam benang juga enggak pernah, saya takut jarum suntik,” imbuhnya.

Lebih lanjut Yuni Shara mengaku kalau perubahan bentuk wajahnya disebabkan oleh riasan make-up artis. Ia menegaskan kalau dirinya tak pernak melakoni operasi plastik.

“Kalau saya dimake-up pasti bakal banyak berubah. Make-up artis itu tugasnya mengoreksi make-up kita. Kalau kita kan gitu ya, kita tu cepat berminyak. Tapi begitu di make up-in artis tu kaya deg terus narik muka kita. Terus semua lebih disamakan, shadding dibikin pasti hidung kita lebih mancung. Pipi kita lebih tirus. Itu uda otomatis. Tapi saya gak bisa lawan itu karena tugasnya udah begitu,” terang nya. PUR