Wowsiap.com - Kenali musuh mu maka 50 persen kemenangan sudah ada di tangan. Anekdot ini cocok dengan hero baru Mobile Legend bertipe mage, Valentina.
Valentina Mobile Legend
Hero baru Mobile Legend ini memiliki skill yang cukup unik yaitu memberikan exp setiap Valentina memberikan damage kepada musuh. Selain keunikan tadi, hero ini memiliki waktu cooldown yang singkat hanya 2 detik. Singkatnya waktu itu membuat Valentina mampu mengejar level hero musuh dengan cepat.
Selain itu, jika level Valentina lebih tinggi dari lawannya, 60% damage yang diberikan akan dikonversi menjadi HP. Bersinergi banget nih dengan pasif pertamanya Valentina, kira-kira kamu udah punya gambaran belum Sobat Esports, build seperti apa yang bakal diterapkan ke Valentina?
Skill pertama dan kedua Valentina menghasilkan magic damage serta memiliki kemampuan untuk memberik efek slow kepada musuh. Namun, hal paling menarik dari Valentina terdapat di skill ultimatenya, I Am You. Saat digunakan, Valentina akan memberi efek slow sebesar 70% selama 0,5 detik dan mage ini bisa menggunakan skill ultimate dari hero musuh yang di serap.
Valentina memiliki waktu 20 detik untuk menggunakan skill ultimate musuh dan setelah menggunakannya, Valentina akan berubah wujud menjadi hero tersebut bahkan mewarisi basic attacknya. Sosok hero Valentina juga dilengkapi deretan skill yang bakal membuatnya semakin ditakuti di Land of Dawn.