
Wowsiap.com – Liverpool dilaporkan sedang mempertimbangkan untuk memboyong penyerang sayap Wolverhampton Wanderers, Adama Traore di bursa transfer Januari.
The Reds akan segera kehilangan Mohamed Salah dan Sadio Mane ke Piala Afrika. Karena itu, Jurgen Klopp diperkirakan berniat meningkatkan opsi penyerangnya di pertengahan musim 2021/2022.
Menurut The Mirror, Liverpool dapat mengajukan tawaran untuk Traore, dengan pemain internasional Spanyol berpotensi tersedia hanya dengan 18 juta Pounds selama bursa transfer Januari.
Tapi, The Reds harus bergerak cepat. Sebab, Tottenham Hotspur diklaim juga tertarik pada penyerang tersebut, yang belum mencetak gol atau membuat assist dalam 19 penampilan di semua kompetisi selama musim 2021/2022.
Traore hanya memiliki 18 bulan tersisa untuk kontraknya di Molineux dan diduga bebas meninggalkan Wolves selama jendela transfer musim dingin jika klub menerima tawaran yang sesuai.
Sejak diboyong dari Middlesbrough, Agustus 2018 lalu, Adama Traore telah mencetak 10 gol dan mencatatkan 18 assist dalam 150 penampilan untuk Wolverhampton Wanderers.***